Bahan:
1 sdm margarin
1 siung bawang putih, cincang halus
20 g bawang Bombay, cincang
2 lembar daging asap, potong kecil
100 g jamur kancing, cincang
1 sdm batang seledri cincang
2 buah tomat merah, parut
1 buah kentang, kupas, potong kecil
2 sdm biji jagung manis
750 ml kaldu sapi
1 sdt tomat pasta
1 lembar bayleaf kering
1/2 sdt pala bubuk
1 /2 sdt merica bubuk
1 sdt gula pasir
2 sdt garam
Cara membuat:
- Tumis bawang putih dan bawang Bombay hingga layu dan harum.
- Masukkan daging asap, aduk hingga layu.
- Masukkan jamur dan seledri,aduk hingga layu. Angkat.
- Tuang ke dalam panci, tambahkan bahan lainnya.
- Masak hingga mendidih dan semua bahan matang.
- Angkat, sajikan hangat.
detikfood2008